RENUNGAN FAJAR
baru
السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ
بِسۡـــــــــمِ ٱللهِ ٱلرَّحۡـمَـٰنِ ٱلرَّحِـــــــيم
Dari Abu Hurairah رضي الله عنـه
Rasulullah صلى الله عليه وآله وسلم
bersabda:
“HARI PALING BAIK
dimana matahari terbit
pada hari itu
adalah hari jum'at,
pada hari itu
Nabi Adam diciptakan,
pada hari Itu pula
Nabi Adam dimasukan
kedalam Surga,
serta diturunkan dari Surga,
pada hari itu juga
kiamat akan terjadi,
pada hari tersebut
terdapat suatu waktu
dimana tidaklah
seorang mu'min sholat
menghadap الله
mengharapkan kebaikan
kecuali الله
akan mengabulkan
permintaannya”
(Hadist Riwayat Muslim)
Dari Abu Hurairah رضي الله عنـه
berkata,
Rasulullah صلى الله عليه وآله وسلم
bersabda:
“Barangsiapa berwudhu’
lalu membaguskan
wudhu’nya,
kemudian mendatangi
sholat jum'at,
mendengarkan khutbah
dan diam,
maka diampuni kesalahan
yang ia lakukan
antara jum’at itu
dan jum’at berikutnya,
masih ditambah 3 hari.”
(Hadist Riwayat Muslim-
No : 857)
Imam Abu Dawud
dan Ibnu Khuzaimah
Dari Barra' bin 'Azib رضي الله عنـه
Rasulullah صلى الله عليه وآله وسلم
bersabda
''Sesungguhnya اللهِ
dan para malaikat-Nya
bershalawat kepada
orang-orang yang berada
pada saf-saf terdepan.''
(Hadisth ini dishahihkan-
oleh Syaikh al-Aibani
dalam Sahih
Sunan Abi Dawud I/130)
Sahabat2 sekalian...
Semoga اللهِ memberqahi
hari jum'at kita,
diampuni dosa2 kita,
mendapat syafaat dari
Rasulullah صلى الله عليه وآله وسلم
dan
Selamat menjemput
dan meniti jum'at
yang penuh berqah.
Semoga اللهِ jadikan
tiap aktivitas kita
sebagai 'amal sholeh,
dan menilainya
sebagai bagian dari bentuk
syukur kita kepada-NYA,
sehingga kita layak
memperoleh Rahmat
dan Ridho-NYA.
Aamiin ya robbal 'alamiin
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
berikan pesan kritik saran yang membangun.terima kasih